Ternyata ini Daerah Penghasil Durian Terbesar di Jawa Timur, Nomor Satu Diduduki Pasuruan!

- 11 Mei 2023, 00:00 WIB
ilustrasi durian - Jawa Timur merupakan salah satu produsen durian terbesar di Indonesia dengan berbagai jenis durian yang sangat terkenal. Beberapa jenis durian yang paling populer di Jawa Timur antara lain durian Rindu dari Trenggalek, durian Merah dari Banyuwangi, durian Kembang dari Lumajang, da
ilustrasi durian - Jawa Timur merupakan salah satu produsen durian terbesar di Indonesia dengan berbagai jenis durian yang sangat terkenal. Beberapa jenis durian yang paling populer di Jawa Timur antara lain durian Rindu dari Trenggalek, durian Merah dari Banyuwangi, durian Kembang dari Lumajang, da /pexel.com / hong son/

PORTALBANGKALAN.COM - Siapa yang tidak kenal dengan buah durian? Buah dengan daging lembut dan aroma khas ini selalu menjadi favorit bagi pecinta buah di Indonesia.

Di musim panen, banyak pedagang yang menjajakan durian di sepanjang jalan raya. Salah satu provinsi penghasil durian terbesar di Indonesia adalah Jawa Timur. Tidak kurang dari 290 ton buah durian telah dihasilkan provinsi ini sepanjang tahun 2021.

Dari banyaknya kabupaten/kota, ada 5 daerah penghasil durian terbesar di Jawa Timur. Durian dari daerah ini terkenal dengan rasanya yang nikmat, berkualitas, dan memiliki cita rasa tersendiri.

Baca Juga: 5 Daerah Ini Ternyata Jadi Pusat Produksi Pisang Terbesar di Indo, Nomor 4 Jadi Destinasi Terpopuler di Dunia

Pasuruan

Pasuruan dikenal sebagai salah satu daerah penghasil durian terbesar di Jawa Timur. Hal ini karena Pasuruan memiliki beberapa kecamatan yang terkenal dengan produksi durian berkualitas. Sepanjang tahun 2021, tercatat Kabupaten Pasuruan telah menghasilkan sebanyak 108.382 ton buah durian.

Kecamatan penghasil durian terbanyak yaitu Kecamatan Lumbang (622.418 Kwintal) dan Kecamatan Pasrepan (140.548 Kwintal).

Jenis durian paling terkenal dari Pasuruan adalah Durian Montong dan Durian Petruk. Selain itu, terdapat varietas lain yang tak kalah enaknya seperti durian Kasmin, Laron, Kunir, Ketan, Merica dan durian Matahari.

Ciri khas dari durian Pasuruan yaitu rasanya yang manis dan legit, tekstur dagingnya lembut dan tebal, ukuran durian besar, biji kecil, dan aromanya sangat kuat.

Jika berkunjung ke Pasuruan, kamu bisa menemukan banyak penjual durian di sepanjang jalan Purwosari-Lawang dan Pasuruan-Grati.

Halaman:

Editor: Mohamad Jamaludin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x