Baru di Kerjakan! Ruas Porong Kerembung di Temukan Retak Retak Di duga Pemenang Tender Tidak Profesional

- 29 Oktober 2023, 17:24 WIB
Betonisasi Jalan Porong-Krembung Terungkap! Kejanggalan dalam 49 Milliar Rupiah Begini Faktanya
Betonisasi Jalan Porong-Krembung Terungkap! Kejanggalan dalam 49 Milliar Rupiah Begini Faktanya /

PORTALBANGKALAN.COM - Proyek pembetonan (betonisasi) Peningkatan jalan Juwet Kenongo Porong - Krembung sampai saat ini menjadi perhatian Java Corruption Watch (JCW). Ketua Umum JCW Sigit Imam Basuki ST mengatakan menemukan berbagai kejanggalan dalam dalam pelaksanaan proyek bernilai sekitar Rp 49.261.098.842,- dengan pemenang tender PT Cahaya Indah Madya Pratama


”Masih saya amati terus bagaimana pengerjaan jalan beton ini. Dari lantai kerja, pembetonan, pengeringan, dan seterusnya,” papar Sigit yang mengaku menyempatkan diri malam-malam mengamati pekerjaan proyek di kawasan Porong dan Krembung.

Baca Juga: Ternyata Ini Kecamatan Tersepi di Kabupaten Sidoarjo, Cek Daerahmu Masuk Daftar Nggak?

Dia mencontohkan penancapan besi di tengah antara dua sisi beton. Besi itu seharusnya ditancapkan saat beton masih basah. Dengan begitu, ada ikatan dengan beton. Yang terjadi, sebagian besi baru ditancapkan saat hamparan beton sudah kering.

”Beton kering dilubangi, kemudian baru ditancapi besi. Akibatnya, besi tidak mengikat dengan beton,” tambah Sigit yang juga seorang sarjana teknik sipil ini.

Selain itu, lanjut dia, ada indikasi tidak ada pemasangan besi warmes untuk pengecoran beton. Bahkan, tidak ada warmes di seluruh pembetonan. Fungsi warmes, antara lain, menjaga kelenturan beton dan menahan beban.

Karena itu, rawan terjadi beton patah pas lubang bekas gerinda atau Cutting.Kalau sudah dilewati kendaraan berat, bisa saja, malah terjadi patahan yang lebih luas.

”Bisa terjadi amblas kalau tidak ada pembesiannya,” tambah Sigit.
Pada Rabu (25/10/2023), Sigit Imam Basuki, ST mengecek langsung kondisi beton di Porong- Krembung. Jalan sepanjang 3,6 kilometer itu di atas jalan aspal. Sumbernya dana APBN dengan nilai disebut-sebut mencapai Rp 49,261 miliar.

Di kawasan Desa Lajuk, Kecamata Porong, dia memperhatikan beberapa bagian beton yang terlihat retak. Sebagian terlihat jelas. Retak sejak di dasar beton setebal 30 sentimeter di satu sisi memanjang hingga ke sisi lain. Keretakan itu muncul di bawah bagian atas beton yang di cutting bagian di atasnya. Bukan beton yang di-cutting bagian per bagian.

Halaman:

Editor: Ari Prasetyo

Sumber: JCW


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x