Marc Klok Cs Dapat Waktu Istirahat dari Persib, Robert: Maksimalkan!

- 16 Juni 2022, 08:51 WIB
Marc Klok.
Marc Klok. /Instagram @marcklok/

PORTALBANGKALAN.COM - Persib Bandung memberikan waktu istirahat untuk pemain yang membela Indonesia pada babak Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pelatih PERSIB, Robert Alberts mengkonfirmasi akan mengistirahatkan trio Tim Nasional Indonesia, Marc Klok, Rahmat Irianto dan Ricky Kambuaya hingga 26 Juni mendatang.

Pernyataan tersebut disampaikan Robert seusai memimpin sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu 15 Juni 2022.

Baca Juga: Janjikan Timnas Indonesia Lebih Kuat, Shin: Kami Akan Menunjukkan di Piala Asia 2023

Seperti diketahui, ketiga pemain tersebut baru kembali dari berjuang membela Indonesia. Mereka baru saja ikut andil meloloskan timnas Indonesia setelah membantai Nepal dengan skor mencolok.

Pelatih asal Belanda ini mengerti jika ketiganya baru saja memiliki rangkaian agenda yang cukup melelahkan bersama Tim Garuda.

Baca Juga: Uforia Keberhasilan Indonesia ke Piala Asia, Shin: Semua Sesuai Rencana

“Ya, hari ini mereka kembali dari Kuwait dan saya memberikan waktu istirahat. Mereka akan diberikan libur hingga tanggal 26 Juni (2022) nanti,” ujar Robert seperti dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

Pelatih asal Belanda ini mengharapkan ketiga punggawanya tersebut bisa memanfaatkan waktu istirahat dengan maksimal. Pasalnya, Pangeran Biru sedang membutuhkan tenaga ketiganya untuk mencapai target melaju ke babak perempat final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Dapat Debut di Persib, Ridwan Ansori Siap Buktikan Diri

Halaman:

Editor: Buduri

Sumber: Persib Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah