Bersiap Menuju Piala Dunia U-20, Timnas Gelar TC di Eropa

- 8 Juni 2022, 09:37 WIB
Ilustrasi Timnas U19 sedang latihan/Instagram @PSSI
Ilustrasi Timnas U19 sedang latihan/Instagram @PSSI /

PORTALBANGKALAN.COM - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan membeberkan agenda panjang untuk Tim Nasional U-19 Indonesia dalam persiapan menyambut Piala Dunia U-20 yang akan digelar tahun depan di Indonesia.

Pria yang akrab disapa Iwan bule tersebut merencanakan Skuad "Garuda Nusantara" akan dikirim ke Eropa untuk melakukan  pemusatan latihan (TC) di luar negeri setelah menjalani Turnamen Toulon 2022 di Prancis.

Baca Juga: Daftar Top Skor Internasional, Sekali Main Ronaldo Pertajam Rekor, Lionel Messi Salip Ferenc Puskas

"Insyaallah nanti 'road map' ada pemusatan latihan di luar negeri. Mungkin ke Bosnia, Kroasia, Spanyol atau Kami tidak menyangka bisa menang hari ini, kejutan sekali bagi kami Turki. Itu akan didiskusikan nanti," ujar purnawirawan polisi berpangkat akhir Komisaris Jenderal itu. di Gedung Kemenpora, Jakarta, Selasa.

Pemusatan latihan tersebut dimaksudkan untuk memberikan pengalaman internasional bagi skuad Timnas U-19 demi meraih hasil maksimal pada gelaran Piala Dunia U-20 2023 dihadapan publik sendiri.

Baca Juga: Pelatih Bangladesh Jagokan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia

Timnas U-19 Indonesia berhasil menampilkan permainan yang cukup menjanjikan karena berkompetisi dalam perhelatan Toulon Cup 2020. Meskipun harus angkat koper lebih awal, setidaknya mereka mampu mengalahkan Ghana dengan skor tipis 1-0 dan memaksa Meksiko dan Venezuela untuk berjuang cukup keras untuk menaklukkan mereka.

Sementara, terkait persiapan infrastruktur Piala Dunia U-20, Mochamad Iriawan menyebut bahwa FIFA akan datang ke Indonesia pada Juni 2022.

Baca Juga: Demi Hasil Maksimal,  Timnas Indonesia Lahap Arahan Shin Tae-yong

Maksud kedatangan FIFA adalah melihat kesiapan Indonesia untuk pagelaran sepak bola terbesar sejagat bagi U-20 tersebut. Terkait hal itu, PSSI berencana merenovasi beberapa stadion yang akan menjadi venue turnamen tersebut.

Halaman:

Editor: Buduri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah