Asap 'flare' Paksa Stop Laga PSIS Lawan Arema

- 5 Juni 2022, 10:51 WIB
 Aremania desak manajemen Arema FC untuk mengganti cara konvensional dengan modern melalui tiket online
Aremania desak manajemen Arema FC untuk mengganti cara konvensional dengan modern melalui tiket online /Instagram @aremafcofficial

PORTALBANGKALAN.COM - Pertandingan uji coba antara PSIS Semarang dengan Arema FC terpaksa dua kali dihentikan wasit akibat asap "flare" yang dinyalakan pendukung kedua kesebelasan.

Laga yang  digelar di Stadion Jatidiri Semarang, Kamis sore tersebut memang dipadati pendukung kedua kesebelasan. Uforia atas gol yang berhasil dicetak kedua kesebelasan membuat para suporter meluapkan kegembiraannya dengan membakar 'flare'.

Asap "flare" yang cukup.pekat menyebabkan jarak pandang di lapangan menjadi terbatas, meski lampu stadion telah dinyalakan.

Alhasil, laga persahabatan tersebut harus dihentikan sementara setelah terjadinya gol Arema FC dan PSIS di babak kedua.

Laga uji coba tersebut berhasil dimenangkan PSIS Semarang dengan skor 2-1. Semua gol tercipta di babak kedua.

Dua gol PSIS diborong Carlos Fortes, sedangkan gol tunggal Arema FC dicetak Jayus Hariono.

Menanggapi pertandingan tersebut, Pelatih Arema FC, Eduardo Almayda, menyebut kedua tim menampilkan pertandingan yang bagus.

Hanya saja, Almayda menilai dua gol yang dicetak Fortes sebagai sebuah keberuntungan. Fortes dinilai tidak menampilkan permainan yang memukau.

"Namun selamat untuk dua gol yang dihasilkan," katanya sebagaimana dikutip dari Antara (4/6).

Sedangkan Achmad Resal Octaviani, Asisten Pelatih PSIS Semarang menilai pemainnya telah berjuang cukup keras. Padahal mereka belum fit seratus persen yang berakibat seringkali terjadi miskomunikasi.

Halaman:

Editor: Buduri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah