Wah ini! Desa yang Terkenal dengan Pesugihan di Jawa Timur, Mau Coba? Siapkan Mental Kamu

- 27 Januari 2023, 09:00 WIB
Wah ini! Desa yang Terkenal dengan Pesugihan di Jawa Timur, Mau Coba? Siapkan Mental Kamu
Wah ini! Desa yang Terkenal dengan Pesugihan di Jawa Timur, Mau Coba? Siapkan Mental Kamu /Ilustrasi: Pixabay/Tama66/

PORTALBANGKALAN.COM - Indonesia selain dikenal memiliki desa-desa terkaya dan terindah, ternyata ada desa-desa yang dikenal sebagai desa pesugihan atau bank gaib.

Desa pesugihan atau bank gaib yang terkenal di Jawa Timur salah satunya adalah yang berada di kawasan Ngawi.

Mengunjungi desa pesugihan ini dipercaya beberapa orang mampu membuat seseorang menjadi kaya raya.

Baca Juga: Gombong Akan Jadi KOTA Baru? Wacana atau Sudah Serius? 4 Wilayah Pemekaran di Jawa Tengah Cek Faktanya

Namun tentunya hal ini tidak sesuai dengan ajaran Islam yang melarang umatnya untuk mensekutuhan Allah.

Perihal rezeki berupa kekayaan adalah wewenag Allah, sebagai manusia hanya bisa ikhliar dengan bekerja keras dan berdoa.

Selain itu, kita juga harus mengingat bahwa kekayaan yang diperoleh melalui cara yang tidak sah atau yang merugikan orang lain, tidak akan membawa kebahagiaan yang sebenarnya.

Baca Juga: BOGOR akan JADI Provinsi? Cek Isu Pemekaran 9 Wilayah di Pulau Jawa, Keputusan Bagus?

Sebaliknya, kita harus berusaha untuk mencari rezeki dengan cara yang halal dan bermoral, serta selalu bersyukur atas rezeki yang kita terima.

 

Artikel ini hanya memberi wawasan bahwa ada desa yang demikian di negeri kita yang dipercaya memiliki bank gaib. Lantas dimanakah letak desa tersebut?. Simak uraian berikut.

Desa pesugihan atau "bank gaib" yang terkenal di Jawa Timur terletak di Desa Sumber Bening, kecamatan Beringin, Ngawi. Menurut sumber dari Youtube Jejak Richard, desa ini memiliki keunikan yang sangat mistis karena adanya Punden Bojanya.

Baca Juga: 10 Universitas Terbaik di Jawa Barat, Unpad Berada di Posisi Berapa?, Kampus Kalian di Posisi Berapa

Desa ini terkenal dengan suasana persawahan yang indah, hijau padi, dan rindangnya pepohonan sepanjang jalan. S

elain itu, desa ini juga memiliki sarana yang penting bagi masyarakat setempat, yaitu Waduk Sangiran.

Namun, di samping keindahan alam yang dimilikinya, desa ini juga dikenal sebagai desa yang memiliki kekuatan mistis yang dipercayai dapat membuat seseorang menjadi kaya raya.

Baca Juga: 15 Tempat Wisata Solo, Masih Banyak yang Belum Tahu dari yang Bernuansa Alam hingga Bernuansa Eropa

Desa Sumber Bening di kecamatan Beringin, Ngawi Jawa Timur, dikenal sebagai desa yang memiliki keunikan yang cukup mistis.

Di desa ini terdapat pohon kamboja besar yang dikenal dengan nama Punden Boja. Pohon ini sudah ada sejak ratusan tahun dan tumbuh diatas gundukan tanah yang agak tinggi. Ada kuburan yang berdekatan dengan pohon tersebut.

Punden Boja dipercayai sebagai tempat untuk menyepi atau bertapa untuk mendapatkan uang secara langsung. Menurut keterangan dari warga setempat, banyak orang yang datang dari berbagai kota di seluruh Indonesia untuk melakukan ritual di Punden Boja.

Ritual ini dilakukan dengan sesajen seperti ayam panggang serta aturan-aturan yang harus dipenuhi. Banyak yang mengklaim berhasil dalam ritual ini dan membawa pulang uang tunai langsung dari Punden Boja.

Baca Juga: WAH ini Kabupaten dan Kota dengan Penduduk Miskin di Sumatera Selatan, Apakah Palembang Masuk?

Meskipun desa ini terkenal sebagai tempat di mana uang ghaib diperoleh, namun suasana desa tetap sederhana.

Rumah-rumah warga dibangun dari bambu dan didirikan di atas tanah. Warga desa tidak terpikat oleh kegiatan persugihan, mereka lebih memilih untuk bekerja sebagai petani dan hidup dengan bahagia dan tenang tanpa terlibat dalam aktivitas tersebut.

Editor: Ari Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x