Inilah 7 Daerah Terkaya di Sumatera Utara yang Menyimpan Potensi Ekonomi Besar, Apakah Daerahmu Termasuk?

- 12 April 2023, 08:39 WIB
Inilah 7 Daerah Terkaya di Sumatera Utara yang Menyimpan Potensi Ekonomi Besar, Apakah Daerahmu Termasuk?
Inilah 7 Daerah Terkaya di Sumatera Utara yang Menyimpan Potensi Ekonomi Besar, Apakah Daerahmu Termasuk? /

PORTALBANGKALAN.COM - Sumatera Utara merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki potensi ekonomi yang besar.

Provinsi ini memiliki luas wilayah 72.460,744 km2 dan terdiri dari 8 kota dan 25 kabupaten dengan jumlah penduduk mencapai 15.115.206 jiwa berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2022.

Tidak sedikit daerah di Sumatera Utara yang memiliki Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang tinggi. Dari 8 kota dan 25 kabupaten di Sumatera Utara, setidaknya terdapat 7 daerah terkaya dengan PDRB tertinggi.

Berikut kami rangkum daftar 7 daerah paling kaya di Sumatera Utara berdasarkan PDRB per kapita atas dasar harga berlaku menurut kabupaten/kota di provinsi Sumatera Utara (rupiah), 2020-2022:

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Daerah dengan Jumlah Penduduk Miskin Terbanyak di Provinsi Sumatera Utara, Sudah Tahu?

  1. Kota Medan
    Kota Medan merupakan daerah terkaya pertama di Sumatera Utara. Dengan jumlah penduduk mencapai 2.494.512 jiwa pada tahun 2022, daerah ini memiliki PDRB sebesar Rp 112.310.157,69.

  2. Kabupaten Labuhanbatu Selatan
    Kabupaten Labuhanbatu Selatan merupakan daerah paling kaya kedua di Sumatera Utara dengan PDRB sebesar Rp 106.625.839,28 dan jumlah penduduk sebanyak 320.324 jiwa pada tahun 2022.

  3. Kabupaten Batubara
    Kabupaten Batubara masuk dalam urutan ketiga sebagai daerah terkaya di Sumatera Utara dengan jumlah PDRB mencapai Rp 98.150.709,02 dan jumlah penduduk sebanyak 416.367 jiwa pada tahun 2022.

  4. Kabupaten Labuhanbatu
    Kabupaten Labuhanbatu merupakan kabupaten di Sumatera Utara yang memiliki jumlah PDRB sebesar Rp 82.297.309,45 dengan jumlah penduduk di sana sebanyak 508.024 jiwa pada tahun 2022.

Halaman:

Editor: Mohamad Jamaludin

Sumber: BPS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x