Mengapa Indonesia Disebut Negara Kepulauan? Ternyata Ini Alasannya

- 25 Januari 2024, 09:00 WIB
Mengapa Indonesia Disebut Negara Kepulauan?
Mengapa Indonesia Disebut Negara Kepulauan? /Pexels.com/ Stijn Dijkstra/

PORTALBANGKALAN.COM - Indonesia, negara kepulauan yang terletak di Asia Tenggara, memiliki banyak julukan seperti zamrud khatulistiwa, negara agraris, dan negara maritim.

Namun, julukan yang paling terkenal adalah negara kepulauan. Mengapa Indonesia disebut negara kepulauan?

Indonesia terdiri dari banyak gugusan pulau, bukan hanya satu pulau besar atau beberapa pulau saja, melainkan ribuan pulau.

Menurut Kementerian Luar Negeri RI, Indonesia terdiri dari lima pulau utama, 30 kepulauan kecil, dan berjumlah 18.110 pulau dan pulang kecil di mana sekitar 6.000 pulaunya berpenghuni.

Jumlah pulau yang banyak menjadikan Indonesia sebagai negara dengan pulau terbanyak keenam di dunia.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, pulau-pulau Indonesia terletak di seberang garis khatulistiwa dan membentang dengan jarak yang setara dengan seperdelapan bumi.

Hal tersebut membuat Indonesia memiliki wilayah perairan yang luas, yaitu lebih dari tiga juta kilometer persegi.

Lokasinya yang berada di garis khatulistiwa, menyebabkan Indonesia menjadi negara kepulauan tropis yang hangat dan lembap.

Baca Juga: 4 Alasan Mengapa Jepang Tampak Begitu Mudah Memasuki Kepulauan Indonesia Secara Merata

Halaman:

Editor: Ari Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x