Warganya Suka Jualan Lontong? Inilah 5 Kampung Unik di Surabaya, Ada yang Pernah ke Sini Belum Nih?

- 4 Mei 2023, 20:45 WIB
5 kampung unik di Surabaya Jawa Timur, salah satunya banyak penjual lontong
5 kampung unik di Surabaya Jawa Timur, salah satunya banyak penjual lontong /Instagram/@wulanfoods/

PortalBangkalan.com - Surabaya adalah salah satu kota di Indonesia yang dikenal luas sebagai kota yang memiliki tata kota yang teratur dan modern.

Tak heran jika kota ini kerap dijadikan sebagai contoh tata kota yang baik. Hal ini tak lepas dari upaya pemerintah kota dalam membenahi kampung-kampung yang ada di Surabaya.

Banyak kawasan yang dulunya kumuh atau memiliki permasalahan lingkungan diubah menjadi kampung kreatif yang lebih produktif, menghidupkan keunikan dan budaya lokal yang ada di dalamnya.

Terdapat berbagai kampung unik di Surabaya yang memiliki keunikan dan ciri khas masing-masing.

Dilansir PortalBangkalan.com dari berbagai sumber, simak ulasan tentang 5 kampung unik di Surabaya berikut ini.

Baca Juga: Inilah 5 Kampung Islam di Bali, Simbol Kerukunan dan Toleransi antara Umat Muslim dan Hindu di Pulau Dewata

1. Kampung Lontong

Mayoritas warga kampung di Jalan Banyu Urip 10 dan 11 Surabaya berprofesi sebagai pengusaha lontong.

Ada sekitar seratus warga yang memproduksi lontong dan masing-masing penjual dapat menghasilkan 400 buah lontong setiap harinya.

Kampung Lontong menjadi tujuan bagi para penjual makanan berbasis lontong, seperti lontong balap, lontong kupang, bakso, dan lain-lain.

Halaman:

Editor: Ari Prasetyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x