7 Destinasi Wisata Malam di Sidoarjo yang Bikin Kamu Betah Keliling Kota Udang dan Bandeng Hingga Larut Malam!

25 Maret 2023, 15:22 WIB
7 Destinasi Wisata Malam di Sidoarjo yang Bikin Kamu Betah Keliling Kota Udang dan Bandeng Hingga Larut Malam! /Kolase foto Instagram @monumen_jayandaru_sidoarjo dan @amecoffee

 

PORTALBANGKALAN.COM - Saat berkunjung ke Sidoarjo, jangan lewatkan malammu hanya untuk berdiam diri di penginapan saja.

Pasalnya, Sidoarjo memiliki banyak tempat wisata malam yang bisa kamu kunjungi. Selain bikin liburan atau kunjunganmu ke Sidoarjo makin seru, kamu juga bisa lebih banyak mengeksplor Kota Udang dan Bandeng ini.

Sidoarjo juga punya banyak destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi saat malam hari. Dari tempat nongkrong yang cozy hingga wisata kuliner yang lezat, semuanya bisa kamu temukan di sini. Jadi, yuk kita simak 7 rekomendasi wisata malam di Sidoarjo yang wajib kamu kunjungi!

 Baca Juga: 5 Tempat Kuliner Nasi Krawu Paling Dicari di Sidoarjo, Siap Bikin Lidahmu Bergoyang!

Monumen Jayandaru

Kalau kamu lagi berada di pusat kota Sidoarjo, jangan lupa mampir ke Monumen Jayandaru, geng. Selain sebagai ikon kota yang menggambarkan kekayaan udang dan bandeng di daerah tersebut, tempat ini juga jadi spot favorit warga Sidoarjo untuk nongkrong, terutama saat malam hari.

Apalagi, lampu-lampu hiasnya bikin monumen ini semakin kece dan instagenic banget buat dijadikan tempat foto.

Yussar Fishing and Playground

Kalau kamu suka hunting foto atau kulineran, tempat wisata malam satu ini bisa jadi pilihanmu. Yussar Fishing and Playground adalah tempat rekreasi keluarga yang berada di Jalan Raya Tropodo, Sidoarjo.

Selain menikmati hidangan lezat di restoran yang ada di sana, kamu juga bisa memancing di kolam yang sudah disediakan. Tertarik mencoba?

Agrowisata Sambilulu

Buat kamu yang tidak bisa pergi ke tempat wisata pada siang hari, maka kamu dapat berkunjung ke Agrowisata Sambilulu yang buka pada sore hingga malam hari.

Agrowisata Sambibulu memiliki wahana permainan untuk anak-anak, seperti perahu, flying fox, dan mandi bola. Selain itu juga terdapat pusat jajanan serba ada atau pujasera, dan pasar desa di area Agrowisata.

Kamu juga bisa kuliner, nongkrong ataupun ngopi di area kafenya yang dihiasi dengan tenda-tenda transparan. Menariknya lagi, untuk masuk ke area ini kamu hanya perlu membayar parkir Rp3 ribu saja, lho!

Taman Perahu

Berada di Sidoarjo tidak akan membuatmu jenuh dan bosan. Pasalnya, daerah ini juga memiliki wisata yang bisa kamu kunjungi selama 24 jam nonstop yaitu Taman Perahu.

Taman ini memiliki fasilitas berupa tempat bermain skateboard sehingga cocok buat kamu yang suka olahraga atau ingin mengasah kemampuan. Selain itu, tempat ini juga sangat cocok dijadikan sebagai lokasi fotografi.

Taman Abhirama

Wisata Sidoarjo yang bisa kamu kunjungi pada malam hari selanjutnya adalah Taman Abhirama. Taman ini memiliki banyak spot bersantai yang nyaman untuk nongkrong bersama keluarga atau teman.

Di taman ini terdapat kolam ikan yang berada di bagian tengah taman. Selain itu, ada juga hiasan lampion berbentuk ikan, gazebo, rumah kayu, wahana bermain anak hingga spot-spot foto yang menarik.

Citra Harmoni Food Festival

Suasana ramai serupa pasar malam bisa kamu temukan dengan mengunjungi Citra Harmoni Food Festival yang berlokasi di Ruko Harmoni City Center, Jalan Raya Trosobo KM 20 Sidoarjo, samping flyover CitraHarmoni.

Citra Harmoni Food Festival memiliki konsep yaitu fresh market, pasar modern sekaligus pujasera. Tak hanya itu, kamu juga bisa menemukan berbagai permainan seperti biang lala, mewarna, serta istana balon.

Lafest Sidoarjo

Berlokasi di Jl. Raya Sawunggaling No.178, Jemundo, Kec. Taman, Kabupaten Sidoarjo. Tempat wisata ini buka pada sore hingga malam hari atau Jam operasional: 15.00–21.00 WIB .

Lafest merupakan pusat wisata outdoor dengan berbagai spot foto yang instagramable dan tempat wisata kuliner. Kamu juga bisa mencoba bermacam wahana yang menarik di tempat ini.

Nah, itu tadi 7 tempat seru di Sidoarjo yang bisa kamu kunjungi saat malam hari. Dari wisata sejarah hingga kulineran, semuanya bisa kamu temukan di sini. Jadi, jangan lupa sempatkan waktu untuk menjelajahi keindahan Kota Udang dan Bandeng ini di malam hari ya. Selamat berlibur! ***

Editor: Mohamad Jamaludin

Tags

Terkini

Terpopuler