Senam untuk Ibu Hamil, Apa Saja yang Perlu Dipersiapkan?

- 11 Juni 2022, 11:25 WIB
Ilustrasi senam hamil
Ilustrasi senam hamil /Pexels

PORTALBANGKALAN.COM - Kondisi Ibu hamil yang bugar dan sehat, tentu menjadi dambaan setiap Ibu hamil. Apalagi kondisi tersebut berlangsung sampai terjadinya persalinan. Dengan kondisi Ibu yang sehat, tentunya akan membuat Ibu nyaman melakukan berbagai aktivitas.

Keinginan tersebut yang menjadikan kebanyakan Ibu hamil termotivasi untuk melakukan olahraga semasa kehamilan, termasuk senam hamil. Senam hamil adalah olahraga yang aman dilakukan, dan sangat direkomendasikan oleh para dokter kandungan.

Senam hamil adalah senam yang khusus diperuntukkan untuk Ibu hamil. Gerakan senam hamil biasanya meliputi latihan untuk menjaga fleksibilitas, kekuatan, dan menjaga sistem kardiovaskuler.

Baca Juga: Sejak Usia Kandungan Berapakah Ibu Bisa Melakukan Senam Hamil?

Pada umumnya, belum ada patokan sejak kapan Ibu boleh melakukan senam hamil. Namun, senam hamil aman dilakukan di berbagai usia kehamilan. Meskipun demikian, sebagian besar dokter menyarankan untuk melakukan senam hamil setelah usia kehamilan lebih dari 20 minggu.

Walau senam hamil aman dilakukan kapanpun, Ibu juga harus melakukan beberapa persiapan sebelum senam hamil. Selain Ibu harus memastikan kondisi Ibu pada dokter kandungan, Ibu harus mempersiapkan beberapa hal berikut agar kegiatan senam hamil berjalan lancar:

  1. Minum air yang cukup sebelum mulai senam hamil.Siapkan juga air putih untuk diminum selama dan setelah senam, untuk mencegah dehidrasi. 
  2. Konsumsi makanan bergizi, setidaknya satu jam sebelum mulai senam hamil. 
  3. Kenakan pakaian dan sepatu yang nyaman, untuk mengurangi risiko cedera. 
  4. Usahakan untuk melakukan senam hamil di dalam ruangan, dan hindari suhu panas dan lembap.
  5. Lakukan pemanasan sebelum melakukan senam hamil dan pendinginan setelahnya.
  6. Jangan memaksakan tubuh untuk terus melakukan senam hamil jika sudah merasa lelah. Istirahat sejenak untuk mengembalikan stamina.
  7. Selalu ikuti gerakan sesuai instruksi secara perlahan untuk menurunkan risiko cedera.

Baca Juga: Ibu Ingin Melakukan Senam Hamil, Apa Saja Persyaratannya?

Sebelum melakukan senam hamil, ada baiknya Ibu berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter kandungan. Hal itu untuk memastikan kondisi Ibu sedang tidak bermasalah atau ada keluhan selama kehamilan yang bisa menghalangi Ibu melakukan senam hamil.***

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Ibu Hamil yang Rutin Melakukan Senam Hamil? Berikut Penjelasannya

Halaman:

Editor: Ari Prasetyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah