Nasi Serpang, Kelezatan Kuliner Khas Bangkalan Madura yang Kaya Lauk Pauk dan Menggoda Selera

- 20 September 2023, 11:45 WIB
Nasi Serpang, Kelezatan Kuliner Khas Bangkalan Madura yang Kaya Lauk Pauk dan Menggoda Selera
Nasi Serpang, Kelezatan Kuliner Khas Bangkalan Madura yang Kaya Lauk Pauk dan Menggoda Selera /Instagram/@surabayafoodies/

Awalnya, penjual nasi dari Dusun Timur Sungai menjajakan hidangannya di pinggir jalan Dusun Serpang.

Oleh karena itu, masyarakat sekitar menyebutnya sebagai Nasi Serpang.

Nasi Serpang kini dapat ditemukan di pinggiran jalan utama Kabupaten Bangkalan, seperti di Jalan Trunojoyo.

Untuk menikmati hidangan khas ini, Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 15.000 per porsi.

Salah satu keunikan dari Nasi Serpang terletak pada penyajiannya.

Hidangan ini disajikan dalam "satu set" yang mengenyangkan, dengan berbagai jenis lauk yang disajikan secara menyatu.

Beberapa lauk yang menjadi bagian dari hidangan ini antara lain sambal goreng kerang, rempeyek udang, empal goreng, kuah sik-usik (kerupuk kulit sapi dengan kuah santan kental), pepes tongkol, telur asin, dan serundeng.

Setiap lauk memiliki rasa yang berbeda-beda. Sambal goreng kerang memiliki rasa gurih dengan sedikit rasa pedas dan manis.

Rempeyek udang memiliki rasa gurih karena udang yang segar. Kuah sik-usik memiliki cita rasa kuat dengan bumbu kemerahannya yang khas.

Sementara itu, pepes tongkol, telur asin, dan serundeng menambahkan kelezatan hidangan ini.

Halaman:

Editor: Ari Prasetyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah