Damai dan Tenang! Daftar 5 Kecamatan Tersepi di Sleman Yogyakarta, Cocok Jadi Tempat Menikmati Masa Tua

13 Mei 2023, 09:45 WIB
Ilustrasi 5 kecamatan tersepi di Kabupaten Sleman Yogyakarta yang cocok jadi tempat menghabiskan masa tua /TripZilla Indonesia/

PortalBangkalan.com - Sleman, salah satu kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tidak hanya dikenal sebagai pusat pendidikan dan kebudayaan, tetapi juga memiliki banyak potensi wisata yang menakjubkan.

Terbagi dalam 17 kecamatan atau kapanewon, Sleman menyimpan keindahan alam yang luar biasa dan cocok jadi tempat menikmati dan menghabiskan masa tua.

Konon, Sleman sudah ada sejak zaman Kerajaan Pajang, dengan nama asli "Saliman" atau "Liman" yang artinya gajah dalam Bahasa Jawa.

Nama ini muncul setelah ditemukannya sebuah patung gajah beserta dua anaknya di tempat yang kini menjadi Lapangan Denggung.

Sejarah Sleman yang kaya dan panjang ini semakin menambah daya tarik kabupaten ini sebagai destinasi wisata.

Berdasarkan data dari publikasi Kabupaten Sleman Dalam Angka 2022, kabupaten ini memiliki luas wilayah mencapai 574,82 km persegi.

Sleman memiliki kecamatan paling luas di antara kecamatan lainnya, yaitu Cangkringan. Selain itu, Cangkringan juga termasuk dalam daftar kecamatan tersepi di Sleman.

Ada 5 kecamatan tersepi di Sleman yang mungkin belum banyak diketahui. Ingin tahu lebih lanjut? simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga: 7 Universitas Terbaik di Sleman, Yogyakarta Menurut UniRank 2023, Nomor 1 Sudah Ketebak

5. Kecamatan Moyudan

Moyudan terletak di bagian barat wilayah Sleman dan berbatasan langsung dengan Kapanewon Sentolo di Kulonprogo serta Kapanewon Sedayu di Bantul.

Meskipun terletak di pinggiran Kabupaten Sleman, Moyudan memiliki potensi wisata berupa studio alam di Gamplong, Kalurahan Sumberrahayu.

Tempat ini kerap digunakan sebagai lokasi pembuatan film oleh sutradara kondang Hanung Bramantyo.

Dengan luas sekitar 2.762 hektare dan jumlah penduduk mencapai 33.843 jiwa, Moyudan termasuk kecamatan tersepi di Sleman dengan kepadatan penduduk mencapai 1.225,27 jiwa per kilometer persegi.

4. Kecamatan Minggir

Minggir terletak di ujung barat Kabupaten Sleman dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Kulonprogo.

Walau memiliki luas wilayah sekitar 2.727 hektare, kepadatan penduduk di Minggir mencapai 1.190,28 jiwa per kilometer persegi, sehingga menjadi kecamatan tersepi keempat di Sleman.

3. Kecamatan Pakem

Pakem adalah kecamatan yang kaya akan potensi alam dan terletak di lereng Gunung Merapi.

Kecamatan ini memiliki objek wisata Kaliurang yang menjadi daya tarik bagi wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Dengan luas wilayah sekitar 4.384 hektare dan jumlah penduduk sekitar 37.566 jiwa, Pakem masuk ke dalam urutan ketiga sebagai kecamatan tersepi di Sleman.

Kepadatan penduduk di Pakem adalah 858,94 jiwa per kilometer persegi, sedikit lebih padat dibandingkan dengan Turi.

2. Kecamatan Turi

Turi adalah kecamatan yang terletak di ujung utara Kabupaten Sleman dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Magelang di Jawa Tengah.

Kecamatan Turi merupakan kecamatan terluas ketiga di Sleman dengan luas wilayah sekitar 4.309 hektare atau 7,5 persen dari total wilayah Sleman.

Kecamatan ini juga menjadi kecamatan tersepi dengan kepadatan penduduk paling rendah di Sleman, yaitu 858,20 jiwa per kilometer persegi.

1. Kecamatan Cangkringan

Cangkringan adalah salah satu kecamatan yang terletak di ujung utara Kabupaten Sleman, tepat di lereng Gunung Merapi.

Kecamatan ini berbatasan langsung dengan Kecamatan Kemalang di sisi timur dan tenggara, yang termasuk wilayah Kabupaten Klaten.

Meskipun memiliki luas wilayah yang mencapai 574,82 kilometer persegi, Cangkringan menjadi kecamatan tersepi atau dengan kepadatan penduduk paling rendah di Sleman, yaitu 656,14 jiwa per kilometer persegi.

Baca Juga: Menghindar dari Kemacetan! Terungkap 5 Kecamatan Tersepi di Sleman Yogyakarta yang Bakal Menghipnotis Hatimu

Sekian informasi mengenai daftar kecamatan tersepi di Kabupaten Sleman Yogyakarta yang cocok untuk jadi tempat menghabiskan masa tua.***

Editor: Ari Prasetyo

Sumber: Kabupaten Sleman Dalam Angka 2023

Tags

Terkini

Terpopuler